Sabtu, 20 Maret 2021

PERBEDAAN KONTEN,BLOG,WIKIS,FOLKSONOMI,SOCIAL NETWORK

PERBEDAAN KONTEN,BLOG,WIKIS,FOLKSONOMI,SOCIAL NETWORK

KONTEN.

Saat ini dunia mulai memasuki era digital 4.0, dimana banyak orang yang berlomba lomba membuat konten. apa itu konten, menurut KBBI konten merupakan informasi yang tersedia melalui media atau produk elektronik. konten sendiri memiliki beragam jenis konten. konten merupakan sebuah informasi yang disimpan ke dalam media online maupun media offline contoh seperti televisi, radio, koran dan CD jika di media offline konten sangat terbatas dan taidak dapat di jangkau oleh semua orang. dan pada media online konten tersebut bisa dengan mudah disebar dan dapat dilihat siapa saja dan jangkauan konten online itu sangat luas, melalui internet. jenis-jenis konten tersebut yaitu:

1.    Teks
Merupakan konten berupa tulisan ulasan, deskripsi, kajian, analisa, berita, konten blog termasuk dalam konten tulis dan lain-lain.

2.    Gambar
Merupakan konten dimana sebuah gambar yang di editing sedemikian rupa dan akan menjadi sebuah konten yang menarik.

3.    Video
Merupakan konten yang berisi sebuah video, cenderung berdurasi beberapa menit, saat ini mulai banyak konten video semenjak adanya youtube, banyak videografer yang membuat konten mulai dari konten tentang pemblajaran, video game, vlog dan lain-lain. 

dan masi banyak konten lainya.

 

BLOG


    Blog (dari kata web log) adalah bentuk aplikasi web yang berbentuk tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web. Tulisan-tulisan ini sering kali dimuat dalam urutan isi terbaru dahulu sebelum diikuti isi yang lebih lama, meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.

WIKIS

    Wikis adalah situs yang bisa di edit oleh semua orang (contributors).

Wikis lebih tepat digunakan untuk mengkoleksi konten konten dari berbagai macam sumber. Wikipedia adalah contoh Wiki yang terbesar dan terpopuler di dunia maya

Wikis juga berguna untuk pembuatan aplikasi seperti, Help, pembuatan asset, definisi dan akronims, kumpulan seputar proyek.

 

FOLKSONOMIES

    Folksonomi adalah salah satu tren media sosial yang sedang dan terus naik daun dan popular sejak tahun 2004 dan patut diperhatikan di tahun 2005 sehubungan dengan meningkatnya publik maya menggunakan tag atau disebut juga sebagai tagging.

Dalam dunia fisik informasi, model pengkalisifikasian sudah lama diterapkan secara hirarki dan dalam struktur linier. Lihat saja milis atau diskusi online maupun ezine dan direktori web, mereka semua ditempatkan menurut suatu topik atau content berdasarkan kategori (tagging).

Tetapi akhirnya tagging seperti ini baru terlihat terasa fungsinya dalam trik pemasaran online setelah dipopulerkan oleh beberapa situs yang memanjakan publik lewat mekanisme tagging yang sangat mudah, misalnya Flickr (http://flickr.com), yaitu situs web yang memudahkan Anda saling berbagai foto berdasarkan tagging tertentu, atau situs web del.icio.us (http://del.icio.us/) yang mirip dengan situs web Furl (http://furl.net). Pada kesempatan ini, penulis akan membahas mengenai tren tagging ini dalam penggunaannya sebagai media advertising.

Folksonomi akan menjadi peluang menarik bagi para e-marketer karena kemudahaan prakteknya dalam membuat kategori bersama publik dengan menggunakan kata kunci (keywords) yang bebas Anda pilih.

Pada prakteknya folksonomi mengacu kepada suatu kelompok orang yang sedang bersama-sama dan secara spontan mengatur suatu content online informasi berdasarkan suatu kategori, tetapi patut diingat ini berbeda sekali dengan metode pengklasifikasian dalam dunia fisik yang menggunakan metode faceted classification.

Karena fenomena folksonomi ini khususnya dapat diterapkan untuk komunitas content maya yang tidak menganut struktur hirarki linier dalam pengklasifikasian.

Dan umumnya mereka yang menggunakan pengkategorian ini (tagging) adalah pengguna utamanya, sehingga ini akan membentuk suatu model informasi konseptual yang lebih presisi, akurat dan relevan. Hal ini dapat  Anda lihat dengan menggunakan situs website Furl.net dan menempatkannya dalam arsip online Anda, dan orang lain pun bisa memanfaatkannya untuk riset pula, bukankah pengkategorian ini lebih akurat dan relevan mengingat Anda bukan hanya pembuatnya melainkan orang lain juga yang sering menggunakan arsip online informasi tersebut dapat merasakan manfaatnya?

Nah tren ini akan semakin Anda jumpai di dunia maya, mengingat banyak situs web akan semakin mengadopsi penggunaan tags untuk menciptakan suatu struktur yang lebih berpusat pada content yang dikerjakan bersama-sama dengan publik seperti yang diingatkan oleh web Technorati pada peluncuran 1a tagging mechanism perdananya yang bisa dijenguk di (http://www.technorati.com/tag/) namun dalam konteksnya untuk dunia blogs. 


SOCIAL NETWORK   

    Social networking merupakan salah satu online platform yang popular. Social network site (SNS) merupakan web-based application dimana seseorang dapat membuat profil virtual dengan “bounded system” yang artinya tersambung dan dapat berkomunikasi dengan pengguna dalam platform bersangkutan sehingga dapat berinteraksi satu sama lain secara bebas. Beberapa contoh SNS adalah facebook, twitter, dan youtube. Aplikasi ini disertai dengan kemampuan untuk bertukar gambar, video, berkomentar dan itu dilakukan hampir real time.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar